Penulis: Siti Ruli | Editor: Aufia

Bunda seorang pekerja kantoran? Tentunya tidak asing dengan BPJS Ketenagakerjaan! BPJS Ketenagakerjaan adalah program sosial dari pemerintah yang dikhususkan bagi para pekerja untuk mendapatkan JHT (jaminan hari tua). Iuran JHT biasana dibayarkan tiap bulan dengan sistem potong gaji dan bisa diacairkan kemudia hari. 

Tahukah Bunda, kalau sekarang saldo BPJS Ketenagakerjaan bisa dicek secara online? Yaps, jadi kini dengan mudahnya Bunda bisa melihat berapa besaran jaminan hari tua yang akan didapatkan kelak. Cukup dengan mengeceknya lewat smartphone saja, tanpa harus antri di kantor BPJS. 

Penasaran bagaimana saja cara mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online? Simak ulasan lengkap berikut ini, yuk Bunda!

1. Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Via SMS

Cara termudah yang bisa Bunda coba adalah melalui SMS. Namun jangan lupa, sebelum melakukan pengecekan via sms, Bunda harus mendaftar lebih dulu. Untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut ini, Bund!:

  • Untuk mendaftar : Ketik “Daftar(spasi)Saldo#Nomor_KTP#Tanggal lahir(DD-MM-YYYY)#Nomor peserta BPJS# Email(bila ada).”
  • Kemudian kirim ke 2757
  • Untuk cek saldo : ketik saldo(spasi)Nomor peserta, kemudian kirim ke 2757

Mudah baget kan Bunda? Yuk segera dicoba! Eits, pastikan dulu kalau Bunda memiliki pulsa ya!

2. Cek BPJS Ketenagakerjaan Via BPJSTKU Mobile

Bunda tidak punya pulsa? Maka bisa mencoba cara lain untuk mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan. Caranya adalah melalui aplikasi BPJSTKU MobileAplikasi ini bisa Bunda unduh melalui google playstore maupun apps store. Untuk langkah-langkah pengecekannya adalah sebagai berikut:

  • Unduh dan install aplikasi BPJSKTU melalui smartphone lebih dulu.
  • Login dengan memasukan email dan kata sandi. Jika belum memiliki akun, Bunda bisa membuat akun lebih dulu melalui klik “buat akun”.
  • Kemudian klik dashboard, pilih jaminan hari tua
  • Pilih cek saldo, kemudian sistem akan menampilkan saldo JHT yang kelak akan Bunda dapatkan.

3. Cek BPJS Ketenagakerjaan Via Website SSO BP Jamsostek

Bunda tidak bisa mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan melalui aplikasi karena memori HP penuh? Tenang, bisa diakses melalui website. Bunda hanya perlu membuka website SSO BP Jamsostek via online. Setelahnya Bunda bisa langsung melakukan pengecekan saldo

Prosedur pengecekannya cukup mudah dan nggak ribet, lho Bunda. Bunda mau mencobanya? Ikuti langkah-langkah berikut!:

  • Bunda bisa membuka laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ melalui browser HP
  • Login dengan cara masukan email dan kata sandi. Jika belum memiliki akun bisa klik “ Daftar akun”
  • Kemudian klik recaptcha atau bukan robot
  • Lalu masuk dalam dasbor akun dan klik saldo JHT
  • Secara otomatis sistem akan menunjukan informasi besaran saldo JHT yang Bunda miliki.

Bagaimana mudah bukan cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online? Selain bisa dilakukan melalui smartphone sebenarnya Bunda juga bisa datang langsung ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan terdekat.

Jika Bunda memilih datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat, jangan lupa membawa KTP dan kartu peserta BPJS Ketenagakerjaan untuk ditujukan pada petugas pelayanan.

Biasanya kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan buka hanya di hari dan jam kerja, ya Bunda! Jadi, ketika Bunda membutuhkan informasi secara cepat akan lebih baik jika melakukan pengecekan secara online.

Itulah ulasan mengenai cara mudah mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online. Kira-kira cara mana yang akan Bunda coba?

Baca juga: