
Penulis: Rahmawati | Editor: Handa
Bunda, menonton film adalah salah satu pilihan hiburan yang menyenangkan ya! Baik dilakukan untuk me time, maupun menghabiskan waktu bersama pasangan atau keluarga. Tak hanya menghibur, menonton film juga bisa dijadikan sebagai sarana menambah pengetahuan.
Biasanya menonton film paling banyak dilakukan di bioskop saat akhir pekan. Namun semenjak pandemi Covid-19, kebiasaan tersebut harus diubah. Menonton film lebih aman jika dilakukan di rumah masing-masing.
Untuk menunjang kegiatan tersebut, ada banyak aplikasi nonton film yang legal bahkan gratis, loh Bunda! Kira-kira apa saja ya? Yuk simak artikel berikut, jangan sampai ada yang terlewat ya Bunda!
1. Viu
Apakah Bunda salah satu pecinta drakor alias drama Korea? Jika ya, maka Viu adalah pilihan aplikasi nonton drakor yang tepat. Bunda bisa mengakses pilihan drama Asia selain drama korea, seperti drama Jepang dan Thailand.
Enaknya, layanan Viu dapat diakses secara gratis dan legal Bunda. Hanya saja jika ingin mengakses konten eksklusifnya maka Bunda harus mengupgrade paket menjadi pengguna premium. Aplikasi Viu tersedia di Playstore dengan rating 4,1/5 dan telah diinstall sebanyak 100 juta kali.
2. Viki
Sama seperti VIU, aplikasi VIKI juga menyediakan pilihan drama-drama Asia. Aplikasi ini dapat diakses oleh pengguna iOS maupun android. Tercatat lebih dari 10 juta pengguna yang menginstall aplikasi Viki di Playstore.
Tak hanya drama Asia, Viki juga menyediakan video musik dari berbagai jenis Grup K-Pop. Bagi Bunda yang suka drama Cina, juga bisa menontonnya lewat aplikasi ini loh!. Sebenarnya seluruh konten Viki dapat ditonton secara gratis. Sayannya kualitas gambarnya tidak HD dan selalu ada iklan.
3. Cinema Box
Cinema Box adalah pilihan yang tepat jika Bunda ingin menonton film secara offline. Sebab seluruh konten di Cinema Box dapat diunduh secara gratis dan legal. Selain film, Cinema Box menyediakan music video dari penyanyi dan band-band terkenal. Aplikasi ini telah diinstal oleh lebih dari 100-ribu pengguna dengan rating 3,6/5.
4. Iflix
Berbeda dengan aplikasi nonton film lainnya, Iflix hanya menyediakan film berbahasa Indonesia. Meski demikian, Iflix telah bekerjasama dengan beberapa production house sehingga Bunda bisa mengakses film Indonesia eksklusif secara gratis dan legal. Untuk menonton lebih banyak konten film tanpa batas, Bunda perlu mengupgrade paket ke versi premium. Biaya langganan yang ditawarkan Iflix mulai Rp1.300 per hari. Cukup ramah dikantong kan, Bunda!
5. Netflix
Siapa tak kenal dengan aplikasi nonton film yang satu ini? Netflix adalah aplikasi streaming film & TV series nomor 1 di dunia. Jumlah angka downloadnya lebih dari 5 Milyar. Dan layanan Netflix bisa Bunda nikmati dengan dengan Rp54.000/bulan.
Sebelum memutuskan berlangganan, Bunda bisa menikmati 30 hari free trial sehingga bisa menonton secara gratis. Setelahnya, jika Bunda tidak ingin melanjutkan langganan dapat dengan mudah dibatalkan hanya dengan 2 kali klik. Netflix menjamin para penggunanya terbebas dari kontrak yang menyebalkan.
Bunda, menonton film secara legal sangat penting karena dapat melindungi Bunda dari serangan malware (pencurian data pribadi). Selain itu, menonton film di aplikasi/situs yang legal juga adalah bentuk dukungan kita terhadap industri kreatif film. Keuntungan lainnya adalah, iklan yang muncul di aplikasi legal lebih aman dari iklan berbau judi dan porno.
Nah, dari kelima aplikasi nonton film di atas, mana yang akan Bunda download? Pastikan disesuaikan dengan minat dan kebutuhan ya! Semoga bermanfaat!
Baca juga: