Penulis: Aulia Elsa| Editor: Handa

Bagi sebagian orang, memiliki perut besar atau disebut buncit memang cukup mengganggu, apalagi bagi mereka yang sangat memperhatikan penampilan. Maka dari itu, banyak orang mencari cara untuk bisa mengecilkan perut, mulai dari diet sampai melakukan berbagai macam olahraga.

Sebenarnya, mengecilkan perut dapat dilakukan dengan gerakan-gerakan olahraga yang cukup mudah. Bunda juga bisa melakukannya dimana saja dan kapan saja, bahkan ketika bunda berada di rumah. Nah, inilah gerakan-gerakan yang bisa Bunda lakukan:

1. Sit up

Jenis gerakan ini sangat umum dan mudah dilakukan, tapi gerakan ini memang bermanfaat untuk perut bagian atas. Jika ingin melakukannya, bunda cukup berbaring lurus di lantai atau matras, lalu tekuk lutut dengan posisi telapak kaki menapak di lantai atau tahan kaki dengan posisi tertekuk dan menggantung di udara.

Kemudian silangkan lengan di depan dada atau di belakang leher atau kepala, lalu angkat bahu menggunakan otot perut dan turunkan lagi ke posisi berbaring, pastikan wajah melihat ke langit-langit. Lalu buang napas saat bahu dinaikkan. Ulang gerakan ini sekitar 15 sampai 25 kali.

2. Crunches

 

Gerakan ini sangat efektif untuk membakar lemak perut. Gerakan ini bisa bunda lakukan dengan berbaring di atas matras lalu tekuk lutut membentuk sudut 90 derajat, lalu letakkan tangan di belakang kepala.

Lalu angkat kepala dan bagian atas tubuh tapi jangan menekuk leher dan kepala. Gunakan juga otot perut untuk menarik dan otot punggung untuk mendorong tubuh.

3. Reverse Crunch

Gerakan ini bisa dilakukan dengan posisi berbaring di atas matras lalu angkat kedua kaki ke udara hingga pinggul ikut terangkat. Buang nafas ketika mengangkat tubuh. Pastikan dagu tidak mengangkat ke dada.

Gerakan ini berpengaruh pada otot terdalam perut dan langkah paling efektif untuk membakar lemak perut bagian bawah.

4. Leg Raise

Cara melakukan gerakan ini adalah dengan memposisikan diri berbaring, lalu angkat kaki secara bersamaan hingga tubuh membentuk sudut 90 derajat dengan lantai, kemudian turunkan kedua kaki secara perlahan tetapi jangan sampai menyentuh matras.

Bunda juga bisa menopang belakang pantat dengan menaruh kedua telapak tangan untuk membantu kaki naik ke atas. Lakukan gerakan ini berulang secara perlahan.

5. Side Plank

Gerakan ini bisa bunda lakukan dengan menopang berat badan dan bertumpu pada dua titik yaitu kaki dan siku. Caranya adalah bunda berbaring pada sisi kiri tubuh dan posisi tangan kiri menahan beban tubuh menggunakan siku.

Lalu letakkan tangan kanan di pinggang dan angkat pinggul ke atas. Tahan posisi ini hingga 30-45 detik kemudian ulangi di sisi yang satunya. Gerakan ini akan memperkuat otot perut dan otot punggung untuk menjaga kekuatan tulang belakang sehingga postur tubuh jadi stabil.

6. Hip Lift

Lakukan gerakan ini dengan posisi berbaring di matras dan tangan berada di samping tubuh, lalu letakkan telapak tangan bunda ke bawah dan kaki berada di atas pinggul pada posisi 90 derajat. Angkat pinggul bunda dari arah lantai dan berikan tekanan pada otot inti. Biarkan kaki mengarah ke langit-langit. Lalu kembali ke posisi awal dan lakukan sekitar 15 sampai 20 kali.

7. Bicycle Crunch

Posisikan tubuh dengan berbaring, lalu taruh kedua tangan ke belakang kepala. Tekuk kaki kiri bunda dan pastikan kaki kanan lurus dan mengambang. Lalu bawa siku kanan bertemu dengan kaki kiri. Begitu juga sebaliknya. Gerakan ini mirip seperti sedang mengayuh sepeda namu dalam posisi berbaring.

Itulah gerakan-gerakan olahraga yang bisa dilakukan untuk mengecilkan perut. Bunda bisa melakukannya di rumah karena gerakannya sangat simple dan mudah dilakukan. Lakukan dengan rutin agar hasilnya maksimal ya, Bunda.

Sumber