Penulis: Annisa | Editor: Aufia

Sebagai pusat tata surya; matahari memiliki peranan penting bagi keberlangsungan hidup alam, hewan, dan manusia. Soalnya, matahari adalah sumber energi utama yang bermanfaat untuk menunjang aktivitas kehidupan sehari-hari. Tanpanya, mungkin semua makhluk hidup akan binasa. 

Apakah Bunda tahu, apa saja manfaat matahari bagi alam, manusia, tumbuhan dan hewan? Jika belum, yuk, cari tahu di ulasan berikut!

Manfaat Energi Matahari untuk Alam

Kenapa matahari menjadi sumber utama kehidupan? Mungkin itulah pertanyaan yang sering terbesit di pikiran kita.

Dilansir dari Space, matahari yang berjarak sekitar 149,6 juta km dari bumi ini, dapat mengeluarkan energi (per detik) yang setara dengan 100 miliar bom hidrogen. Tak hanya itu, gaya gravitasinya yang sangat besar mampu membuat semua planet beredar pada lintasan orbitnya, sehingga tidak saling bertabrakan. 

Itulah alasan kenapa matahari merupakan sumber kehidupan seluruh planet dalam tata surya. Matahari juga memiliki berbagai manfaat untuk alam semesta, berikut contohnya, Bunda!

1. Sumber cahaya

Sebagai bintang terdekat dengan bumi, tentunya energi yang terpancar dari matahari mampu menerangi bumi tanpa bantuan cahaya lampu. Bahkan cahaya bulan di malam hari pun juga merupakan pantulan cahaya matahari.

Bayangkan jika tidak tidak ada cahaya matahari? Pasti bumi akan diselimuti kegelapan dan kita akan susah beraktivitas, ya Bund! Oleh karena itu, keberadaan matahari tidak bisa digantikan.

2. Pembuatan batubara

Bunda, matahari juga berperan dalam pembentukan batubara, loh! Batubara yang kita kenal saat ini adalah fosil tumbuhan yang telah menyerap energi matahari pada jutaan tahun lalu. Tidak hanya itu, matahari juga bisa membunuh bakteri jika terkena paparannya. Oleh sebab itu, energi matahari juga dikatakan sebagai cara untuk membersihkan udara. 

3. Berperan dalam proses siklus air di bumi

Terjadinya hujan juga karena pengaruh energi matahari, Bund! Lho kok bisa? Matahari membantu proses penguapan air laut sehingga menghasilkan uap air. Dari uap air tersebut, awan terbentuk. Karena pengaruh angin, makin lama awan makim membesar sampai terjadi hujan yang airnya dapat dimanfaatkan untuk kelangsungan hidup makhluk bumi.

4. Mengeringkan tanah

Tanah yang kita pijak dan tanami ini juga membutuhkan energi panas matahari untuk proses pengeringan. Matahari membantu menjaga kelembaban tanah sehingga tanaman dapat hidup dan tumbuh subur. Sebagai tambahan info Bund, tidak semua tanaman cocok tumbuh di tanah lembab lho, kaktus misalnya, ia lebih cocok tumbuh di tanah agak kering.

Manfaat Energi Matahari untuk Manusia

manfaat energi matahari

1. Sumber energi alternatif

Karena minyak dan batubara tidak dapat diperbaharui dan suatu saat nanti akan habis, maka saat ini sedang gencar-gencarnya pemanfaatan matahari sebagai sumber energi alternatif. Contohnya seperti penggunaan mobil tenaga surya hingga panel surya. kabar baiknya, energi matahari lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan asap maupun gas rumah kaca.

2. Menjaga kesehatan fisik dan mental

Matahari juga merupakan sumber vitamin D yang berguna untuk meningkatkan imun tubuh. Tak hanya itu, paparan sinar matahari pagi yang cukup juga berperan dalam proses metabolisme kulit dan mengatasi beberapa masalah kesehatan kulit. Selain untuk tubuh, matahari juga berperan dalam pembentukan hormon serotonin dan endrofin yang bermanfaat untuk meningkatkan mood

Supaya imun kuat dan tidak stress kita membutuhkan asupan vitamin D 4000-9000 IU/hari. Makanya rajin-rajin berjemur di pagi hari ya Bund!

3. Membantu keberlangsungan hidup

Seperti yang kita tahu sebelumnya Bund! Manusia membutuhkan cahaya matahari untuk penerang. Selain itu banyak yang memanfaatkan sinar matahari untuk menjemur pakaian, mengawetkan hasil laut, mengeringkan hasil pertanian. Bahkan petani garam membutuhkan cahaya matahari dalam proses pembuatan garam.

Manfaat Energi Matahari untuk Tumbuhan

1. Berperan dalam fotosintesis

Fotosintesis adalah proses pembuatan makanan pada tumbuhan. Proses ini membutuhkan cahaya matahari, karbon dioksida (CO2) dan air. Dari proses tersebut terbentuklah glukosa yang disimpan tumbuhan dan Oksigen (O2) yang dilepas ke alam bebas. Oksigen inilah yang dibutuhkan hewan dan manusia untuk bernafas dan metabolisme tubuh.

Manfaat Energi Matahari untuk Hewan

1. Memenuhi kebutuhan vitamin D

Sama seperti manusia, hewan juga membutuhkan asupan vitamin D untuk pertumbuhan tulang dan giginya. Sayangnya hewan tidak bisa minum suplemen. Jadi jalan satu-satunya adalah dengan memanfaatkan sinar ultraviolet matahari.

2. Menyediakan Makanan

Cahaya matahari sangat penting bagi tanaman untuk bertahan hidup. Dengan begitu hewan dan manusia bisa menjadikannya sebagai sumber makanan. Terutama bagi hewan herbivora.

3. Menjaga suhu tubuh

Kalau yang ini khusus untuk hewan yang suhunya cepat berubah tergantung suhu lingkungan atau hewan berdarah dingin. Tentunya sinar matahari membantu menyeimbangkan suhu tubuhnya. Suhu yang terlalu dingin tidak bagus untuk metabolisme tubuh hewan.

Nah itu dia manfaat energi matahari bagi alam dan isinya. Ajarkan ke anak, yuk Bund!

Baca Juga:

Sumber